Video game terbaru dengan tajuk Wolfquest memungkinkan pemain menjelma menjadi serigala. Mencoba bertahan hidup, mencari pasangan, dan membentuk hunian layaknya Serigala sungguhan.
Pemain game dapat beradaptasi dengan mudah dalam mengoperasikan game ini. Tampilan grafisnya sangat realistis dimana para Serigala sering berjalan dan berlari. Episode pertama dari Wolfquest "Amethyst Mountain" telah resmi diluncurkan pada ahir Desember lalu dan dapat didownload secara gratis di situs resminya.
"Kami memanjakan mereka dengan tampilan grafis yang cerah dan pengoperasian yang sangat mudah. Anda dapat belajar berburu, bertahan hidup, dan mempertahankan wilayah anda dari kerusakan," ujar Project Director, Grant Spickelmier, seperti dikutip
Associated Press (1/1/2008). Menurut Spickelmeir, hingga hari ini game tersebut telah didownload sebanyak 13.500 kali sejak pertama kali diluncurkan.
Game ini dibuat dengan sengaja sebagai bagian dari program edukasi Kebun Binatang Minnesota dengan anggaran USD508.253 yang berasal dari donasi Yayasan Sains Nasional Amerika.
Wolfquest dikembangkan dengan software edukasi yang diperuntukkan bagi anak di usia 10 hingga 15 tahun. Di Amerika, anak-anak di usia tersebut terkena sindrom tidak mau pergi ke kebun binatang. Menurut mereka, video game lebih menarik daripada kebun binatang.